Friday, April 22, 2011
Kartini masa kini
Hari kamis, tanggal 21 April 2011 diperingati oleh bangsa ini hari kartini. sebagi tokoh emansipasi wanita idenya patut di acungi jempol karena telah memprakarsai semangat kerja dalam wanita untuk berkarir yang tidak saja diam di rumah teapi membantu perekonomian keluarga. pagi itu disekolah global mandiri para ibu guru dan para orang tua murid sibuk mempersiapkan diri dalam acara Kartinian. murid-murid mengenakan pakaian adat nusantara sesuai dengan asal orang tua mereka. acaranya memang sangat sederhana bagi kaum dewasa tetapi bagi anak Taman Kanak-kanak luar biasa informasi yang diberikan kepada mereka. mulai dari adanya pakaian adat kedaerahan yang menandakan beragamnya budaya di Indonesia, Pengenalan tokoh Kartini dan jasa-jasanya oleh salah satu orang tua murid sampai penampilan-penampilan siswa dalam bakat dan minat. terakhir ada sesi foto buat anak-anak yang mengabadikan moment hidupnya, bagi saya acara ini sangat luar biasa karena atas kerjasama antara guru dan orang tua murid berarti mempermudah proses pendidikan di global mandiri. dari apa yang terjadi dalam proses acara ini saya melihat bahwa kartini masa kini rupanya tidak hanya membantu perekonomian keluarga tetapi juga ingin menonjolkan kemampuannya dalam mengorganisasikan sebuah event. lebih lagi mereka tidak mau ketinggalan aktif dalam proses pendidikan anak-anak mereak di sekolah.
Subscribe to:
Posts (Atom)